Selasa, 21 Mei 2013

Minuman Yang Dapat Menyebabkan Diabetes Mellitus Tipe 2


Minum 12 ons soda sehari ternyata dapat meningkatkan risiko diabetes mellitus tipe 2. Studi baru menunjukkan bahwa orang yang meminum soda manis ternyata 18 persen lebih mungkin terkena diabetes tipe 2 selama periode 16 tahun dibandingkan dengan mereka yang tidak mengkonsumsi soda.

Sedangkan orang-orang yang meminum soda dua kali lipatnya ternyata lebih mungkin mengalami stroke dibandingkan mereka yang hanya meminum satu. Para peneliti telah memperhitungkan faktor risiko seperti usia dan tingkat aktivitas fisik, indeks massa tubuh dan total asupan kalori harian.

Jenis Makanan Untuk Penderita Diabetes Mellitus (Kencing Manis)


Kacang merupakan sumber nutrisi. Setengah cangkir kacang setiap hari cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan gizi Anda. Kacang merupakan sumber serat dan mengandung nutrisi penting seperti kalium dan magnesium. Satu porsi kacang dapat memberikan Anda protein sebanyak satu ons daging.

Sayuran berdaun hijau Sayuran ini menawarkan semua nutrisi yang Anda butuhkan tanpa menyediakan Anda kalori tambahan. Semakin segar sayuran, maka semakin baik mereka! Anda dapat mendapatkan Kalsium, Vitamin A dan E pada sayuran hijau.


Tanda Dan Gejala Diabetes Mellitus (Kencing Manis)


Diabetes Mellitus bukanlah hal baru bagi sebagian besar orang. Bahkan ada teman atau keluarga kita yang terkena diabetes mellitus. Iklan di media berkaitan dengan diabetes juga sudah banyak. Sebenarnya, apa sih pengertian Diabetes mellitus itu? Diabetes mellitus sering dikenal dengan nama penyakit kencing manis. Penyakit ini merupakan kelainan atau gangguan metabolisme dalam tubuh.

Dapat disebabkan oleh sekresi hormon insulin atau defisiensi pendistribusian gula dalam tubuh. Dapat pula disebabkan oleh keduanya. Diabetes Mellitus dikenal dengan berbagai tipe yaitu Tipe I yang disebabkan faktor genetik atau karena keturunan, Tipe II, sebagian besar disebabkan oleh gaya hidup, dan Tipe III yaitu diabetes yang dialami oleh ibu hamil.